Hello there! Post ini agak spesial nih, karena ini pertama kalinya aku menulis mengenai produk-produk yang baru saja aku dapat/beli. Karena agak banyak, jadi kali ini aku fokuskan ke satu brand saja yaitu Make Over. Produk Make Over yang ada di post ini sebagian merupakan hadiah dari IBB MUC yang disponsori oleh Make Over dan sebagiannya lagi aku beli sendiri. Menurutku, variasi produk di post ini cukup banyak, ada eyeshadow, two way cake, lip color, base make up, foundation dan hydration serum. Jadi, kalau kamu mau tahu seperti apa sih produk-produknya Make Over, baca terus post ini ya.
Liquid Lip Color (Red Temptation, Pink dan Fructis Peach)
Rp75.000
Ada 3 warna liquid lip color baru yang aku punya, yaitu: Red Temptation, Pink dan Fructis Peach. Warna Red Temptation dan Pink merupakan hadiah dari IBB MUC dan Make Over.
Red Temptation warnanya merah terang, agak terlalu terang dan kurang cocok untuk skin tone ku. Tapi kalau kamu memiliki kulit dengan skin tone yang lebih light, red temptation ini akan terlihat bagus. Sedangkan Pink warnanya pucat. Fructis Peach ini warnanya sangat sheer, lebih mirip lipgloss. Kalau warnanya tidak sheer seperti ini, aku rasa, Fructis Peach memiliki warna yang sangat mirip dengan Lipstick Creamy Lust yang Twilight Buff.
Oya, baca juga Review Make Over Liquid Lip Color.
Fructis Peach |
Red Temptation |
Pink |
Creamy Lust Lipstick (Twilight Buff)
Rp69.000
Aku sangat suka dengan Creamy Lust Lipstick. Aku pernah menulis Review Creamy Lust Lipstick. Jadi kalau mau tau bagaimana performa lipstick ini, silahkan dibaca reviewnya :D
Warna Twilight Buff ini sangat cantik, tidak bold tapi juga tidak terlalu natural. Jadi warna ini cukup untuk membuat bibirmu terlihat oke tanpa terkesan berlebihan atau menor.
Twilight Buff |
Eyeliner Pencil (Glam Gold)
Rp80.000
Warna gold dari Glam Gold ini sangat bagus. Aku suka sekali. Terlihat mewah dan elegan. Secara keseluruhan, aku suka dengan eyeliner dari Make Over ini. Hanya satu hal yang benar-benar membuat aku tidak sreg adalah eyeliner ini harus diraut :(
Perfect Cover Two Way Cake (Espresso)
Rp139.000
Aku membeli two way cake dengan warna espresso, warna paling gelap. Karena aku menggunakannya sebagai shading di wajah. Kenapa tidak menggunakan contour kit? Karena rata-rata contour kit itu warnanya gelap, dan yang Make Over (atau LT Pro) punya warnanya lebih coklat kemerahan. Aku tidak terlalu suka warna itu. Jadi aku memilih espresso ini.
Espresso |
Corrective Base Make Up (Greenish)
Rp69.000
Ini adalah base make up yang digunakan setelah Hydration Serum, sebelum Make Up. Aku sangat merekomendasikan base make up ini, karena base make up ini bisa membuat kulitmu terlihat lebih halus dan lembut, dan membuat foundation tahan lebih lama.
Aku memilih warna hijau karena aku memiliki kemerahan di kulit wajah seperi area pipi dan sekitar hidung. Warna hijau menetralkan kemerahan.
Greenish |
Hydration Serum
Rp98.000
Hydration Serum |
Trivia Eyeshadow (Indian Summer)
Rp79.000
Aku suka dengan paduan warna Trivia Eyeshadow yang ini. Pink, coklat dan marun. Sangat manis dan cantik. Aku pernah mereview Trivia Eyeshadow warna Emperor Brown. Tapi, Indian Summer berbeda dengan Emperor Brown, karena tidak semuanya matte. Indian Summer memiliki 2 warna (pink dan coklat) dengan shimmer dan 1 warna (marun) matte.
Indian Summer |
Ultra Cover Liquid Matte Foundation (Velvet Nude & Caramel)
Rp119.000
Waktu mengikuti blogger gathering Make Over dan Lizzie Parra, aku mencoba foundation ini untuk pertama kalinya, dan aku suka dengan hasilnya. Apalagi, warnanya juga cukup bervariasi dan bukan pink undertone, jadi cocok banget untuk kulitku. Aku pilih Velvet Nude dan Caramel. Sebenarnya Velvet Nude agak gelap di wajahku :( Jadi rencananya aku mau beli lagi yang Nude Silk untuk dicampur dengan Velvet Nude, agak lebih sesuai dengan warna kulitku. Sedangkan caramel, akan aku gunakan untuk contouring.
Oiya, 2 lagi nilai plus dari foundation ini, hasilnya matte dan coveragenya oke banget.
Velvet Nude & Caramel |
Silky Smooth Translucent Powder (Rosy)
Rp105.000
Walau namanya Rosy, bedak ini tidak pink sama sekali. Pokoknya, warna-warna yang ditawarkan Make Over, cocok banget deh untuk kulit Indonesia :D
Daya tahan dari loose powder ini oke banget. Dan memberikan efek halus pada kulit.
Rosy |
Perfect Matte Eyeshadow Palette
Rp289.000
Warnanya cantik-cantik XD Aku sukaaa banget. Tapi kalau kamu menanyakan pigmentasi dari eyeshadow ini, aku akan jawab kurang. Warna-warna dari tiap eyeshadownya sangat lembut. Tapi, kalau kamu pakai eyeshadow base, warnanya akan lebih terlihat.
Orchid, Electric, Spring, Orange, Shell, Snow, Sand, Cocoa |
Nah, sudah semua deh produk-produk Make Over yang baru aku dapat/beli. Apakah kamu pernah mencoba produk Make Over? Apa favoritmu?
(All pictures taken by my Dad XD :P)
aku pernah coba base yang ijo + hydra serumnya :D
ReplyDeletewish list pgn lipstik ultra shine yg no.13 :D
asli... ngiler kaya liat bakso siang-siang pas lagi puasa :( suka banget sama make over ini.. lagi berjuang untuk bisa borong :)
ReplyDeletebtw aku follow blog mu ya dear :) mau follback kah ?
sweet-creamy-pink.blogspot.com
review yg hidration serumnya dong kak nila ^^
ReplyDeletebtw setelah aku perhatiin kak nila ini mirip sama karen-nya e-girls :D
wah harganya lumayan terjangkau ya
ReplyDeleteditunggu review hydration serumnya ya
AMOURPIXIE
Iya cinta XD
ReplyDeleteHarganya terjangkau, kualitasnya oke
Siaap, nanti aku tulis reviewnya :D
Aku belum pernah coba yang ultra shine... Terlanjur suka sm yang creamy lust XD
ReplyDeletekalo diliat foto2nya di google, mukanya dia emang kayak jepang tapi kalo di pv mukanya kayak campuran gitu kak sampai aku ngira dia dulu ada darah indo-nya.
ReplyDeleteaku baru nyadar kalo karen kayak kak nila di pv nya happiness yg juicy love XD
Your dad took great pictures! They are very nice :)
ReplyDeleteI also have one of MakeOver lipsticks and it's pretty good!
Halo! Kami dari mahasiswa S1 Marketing Prasetiya Mulya School of Business and Economics sedang mengadakan riset mengenai salah satu brand produk kosmetik. Mohon kesediaannya untuk mengisi kuesioner ini😊.
ReplyDeleteBerikut linknya.
Terima kasih. Have a nice day :)
http://goo.gl/forms/Li4sg1xvZB