September 19, 2014

Sophie Paris Muslimah Duo Blush Review


Kali ini, aku akan mereview blush dari Muslimah. Merknya mungkin terdengar asing ya, karena Muslimah merupakan rangkaian produk terbaru dari Sophie Paris dengan konsep halal.

Muslimah hadir dengan kemasan plastik berwarna tembaga. Terlihat cantik dan elegan. Untuk kemasan blush ini, tidak terasa ringkih sama sekali. Engsel yang menghubungkan wadah dengan cermin pun sangat kuat dan nyaman untuk dibuka dan ditutup.


Sesuai dengan namanya, Duo Blusher, di dalamnya terdapat dua warna blush. Pink dan coral. Pada foto produk di atas, warna coral terlihat lebih orange, aslinya adalah paduan pink dan orange. Warna coral adalah warna blush favoritku, karena cocok dengan warna kulitku. Awalnya aku ragu dengan warna pink dari blush ini, tapi setelah diaplikasikan pada pipi, warna pinknya tidak terlalu kuat, dan membuat pipi terlihat bersemu pink yang lembut.


Swatch di atas menunjukkan pigmentasi dari kedua warna blush. Seperti yang terlihat, warna pinknya tidak terang, sehingga cocok untuk make up natural dan sehari-hari. Sedangkan warna coral sangat kuat pigmentasinya. Jadi, harus hati-hati ketika menggunakannya.

Kamu bisa menggunakan blush ini dengan dua cara, menggunakan kedua warna secara terpisah, atau pun dengan mencampur kedua warna. Aku suka mencampur kedua warna, karena warna yang dihasilkan terlihat lebih ok.

Performa dari blush ini cukup bagus. Mudah dibaurkan. Sedangkan untuk daya tahan, tergantung pada adonan makeup wajah yang kamu aplikasikan...

Di bawah ini adalah fotoku ketika menggunakan Muslimah Duo Blusher warna Rose Quartz.
Aku menggunakan blushnya agak tebal, maksudnya sih agar terlihat ketika di foto. Hehe.



Untuk info lebih lanjut tentang Muslimah dari Sophie Paris ini, kamu bisa langsung cek


Kamu juga bisa lho mendapatkan produk Muslimah dari Sophie Paris ini secara gratis, klik di sini --> Win a Muslimah Cosmetics Product of Your Choice!

1 comment:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...