January 15, 2014

Product Review: Yukkiyuna Eyelashes (Sponsored)


Halo, cantik! kembali lagi dengan posting tentang review produk make up. Kali ini adalah produk penunjang riasan yang penting banget, bulu mata palsu. Bulu mata palsu ini baru diluncurkan akhir tahun lalu. Si manis ini bernama Yukkiyuna. Awwwww Kawaii! Benar-benar langsung jatuh cinta pas pertama kali lihat bulu mata ini di blognya Sasyachi. Aku mau XD


Untungnya, tidak berapa lama, Bellew4arehouse kontak aku di instagram, dan mereka ternyata mau mengirimkan aku bulu mata yukkiyuna ini untuk kepentingan review. Yippi!

Nah, jadi ayo kita mulai lihat-lihat bagaimana sih yukkiyuna ini. 


Packaging sangat manis. Didominasi warna merah muda dan putih, terlihat kalem tapi juga menarik. Logonya pun sangat kawaii, cewek manis yang dikelilingi bunga-bunga. Pokoknya, packaging bulu mata palsu ini sangat menarik perhatian.

Box yukkiyuna ini tidak glossy. Karena tidak ada lapisan pelindung glossnya, box jenis ini jadi lebih cepat rusak. Sayang sekali, karena box yukkiyuna manis sekali. Walau begitu, kalau dipikir lagi, mungkin box ini tidak akan terlihat terlalu menarik kalau hadir dengan lapisan glossy.

Bulu mata palsu yukkiyuna ini made in Indonesia lho. Walau namanya berkesan Jepang. Tapi bangga ya, bulu mata buatan pengrajin di Indonesia itu memang sudah tembus pasar internasional. 

Setiap box berisi satu pasang bulu mata, tidak disertai lem.

Yukkiyuna saat ini memiliki 4 seri bulu mata. Seri Sweet, Queen, Dolly dan Perfect. Masing-masing seri memiliki karakteristik tersendiri. Sweet, untuk tampilan natural. Queen untuk tampilan yang dramatis dan cetar! Dolly untuk tampilan yang dolly (?). Perfect adalah seri bulu mata bawah.



Sweet Angel hadir dengan susunan bulu mata yang tipis namun lentik. ukurannya yang tidak begitu panjang dan volume nya yang tidak tebal membuat bulu mata palsu ini terlihat menyatu dengan bulu mata asli kita. 

Terasa ringan dan lembut. Cocok untuk digunakan sehari-hari untuk membantu menegaskan dan memberikan efek lentik di mata.



Queen Twilight ini sangat tebal dan panjang. Helaian "rambut" bulu mata ini terasa lebih kaki ketimbang seri lain karena memang tersusun dari banyak "rambut". Memiliki band berwarna hitam yang tebal, untuk membantu menopang rangkaian bulu mata. Walau tebal, ketika digunakan bulu mata ini tidak terasa berat.

Susunan menyilang dari bulu mata ini memberikan efek bulu mata yang tebal dan dramatis. Cocok digunakan untuk mengkoreksi mata yang kecil, untuk kegiatan khusus.



Seri Dolly Merry ini adalah favoriteku. Memang aku tipe yang suka sekali dengan susunan bulu mata seperti ini. Karena cocok untuk bentuk mataku. Tapi tetap bisa menegaskan riasan mata.

Dolly Merry ini hadir dengan susunan bulu mata yang lancip-lancip, dengan "rambut" yang terasa ringan. Saat dipakai akan memberikan hasil mata lebih besar, dan bulu mata lebih lentik. Cocok digunakan untuk acara khusus.



Perfect Hope adalah salah satu varian dari seri Perfect. Bulu mata bawah ini panjangnya sangat pas. Menyerupai panjang bulu mata bawah rata-rata orang Indonesia. Jadi, hasilnya sangat natural. Apalagi, seri Perfect ini hadir dengan clear band (transparent). Khusus varian Hope ini, mengingatkan aku pada bulu mata gyaru XD

Bulu mata seri perfect bisa kamu gunakan untuk sehari-hari atau pun acara khusus.

Bagaimana? Bulu mata Yukkiyuna ini cantik-cantik dan bermacam-macam kan?

Harganya Rp15.000/box
Satu box, satu pasang bulu mata
Tidak termasuk lem

Kamu bisa membeli bulu mata Yukkiyuna ini di

Sms atau wa: 0878 88523227 (fitriani)
Line: missagani (agani)

Di sini aku menggunakan softlens Ageha Caramel Brown

softlens
Japan Softlens | Jual Softlens Warna Nyaman Asli Jepang♡






5 comments:

  1. mata km mah bagus Nil, pake bulmat apa aje bagus heheh <3

    ReplyDelete
  2. aku awalnya ga suka twilight, terlalu lebay, tapi untuk foto bagus ternyata... hihi

    ReplyDelete
  3. iya sih ya... kayaknya emang gitu... *mintadihajar*
    Hihi :P

    ReplyDelete
  4. I love the packaging of these lashes. They look gorgeous on u <3 You have the prettiest eyes ever!I'm so glad I came across your beautiful blog.Will certainly visit it regularly now :)
    Also,
    I have an easy Valentine's
    Day Giveaway (Open Worldwide)
    running on my blog where you
    can win stunning accessories worth $25!. I would really appreciate it if
    you could support me by entering it. Thanks in advance! ♥♥

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...