May 26, 2015

Review Etude House Wonder Pore Freshner

Produk kedua dari 3 produk yang aku dapat dari Etude House Indonesia adalah Wonder Pore Freshner. Sebenarnya sudah lama aku ingin mencoba produk yang satu ini, karena produk wonder pore series dari Etude House ini dibuat untuk kulit yang memiliki masalah seperti pori-pori besar, mudah berkomedo, sebum berlebih, dsb. Kulitku banget... Haha... Nah, jadi aku senang sekali ketika mendapatkan produk ini :D woohoo!
Packagingnya bagus, suka sekali dengan warna biru mudanya. Terlihat segar dan cute. Packagingnya terbuat dari plastik transparan berwarna biru. Di wadahnya, ada garis-garis batas yang menggambarkan kondisi pori dan komedo ketika pemakaian sudah mencapai garis tertentu. Jadi, seperti bilang: hasilnya ga instan, harus rajin pakai, nanti akan mendapatkan hasil yang maksimal. Sip, yang namanya perawatan memang harus dilakukan terus menerus :)


Etude House Wonder Pore Freshner ini terbuat dari air dan alkohol sebagai bahan utama. Beberapa teman yang sudah menggunakan produk ini mengatakan, bau dari alkoholnya menyengat. Tapi menurutku, tidak terlalu menyengat, jika dibandingkan dengan toner-toner beralkohol produk dalam negri... 

Selain air dan alkohol, produk ini juga mengandung ektrak tumbuhan seperti peppermint, tebu, lemon, jeruk, ginkgo biloba, sugar maple, dll. Beberapa dari bahan yang ada di dalamnya memang dikenal sebagai bahan-bahan yang mampu menghilangkan komedo dan meringkas pori tanpa menyebabkan kulit menjadi kering. Selebihnya aku baru tahu kalau bisa dipakai di kulit :P




Produk ini tidak menggunakan pewarna, parfum dan paraben. Nilai plus banget. Kalau tentang paraben sebenarnya aku tidak terlalu menghindari, tapi untuk parfum dan pewarna sangat lebih suka untuk menghindari 2 bahan itu.
Hasilnya belum terlalu terlihat di kulitku, karena sebelumnya aku menggunakan perawatan kulit yang juga bertujuan untuk mengurangi komedo. Tapi aku sudah berhenti menggunakan produk itu, dan aku rasa, Etude House Wonder Pore Freshner ini bekerja dengan baik untuk mencegah komedo datang lagi. 

Kulitku tidak kering setelah menggunakan produk ini. Malah, kulitku terasa lembut. Sepertinya, produk ini adalah produk Etude House yang paling aku suka :D

Tapi, produk ini tidak diperuntukan untuk kulit kering. Jadi sebaiknya yang berkulit kering tidak menggunakannya :)

Overall:

+No Colourant, no fragrance, no paraben
+Contains so many good-for-skin natural extracts
+Cute packaging
+Generous amount
+Makes my skin feels smooth
+Doesn't make my skin dry

-Some may find the alcohol is too much
-not suitable for dry skin


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...