October 10, 2014

B.Liv Off With Those Heads Review


Kulitku termasuk jenis kulit dengan pori-pori yang agak besar, dan mudah berkomedo. Terutama di area dahi dan sekitar hidung. Tidak tahan dengan komeda di wajah, aku kadang iseng memencet titik-titik yang berkomedo. Tapi hal itu malah menambah parah kondisi kulitku. Pori-pori makin membesar, terjadi iritasi dan infeksi sehingga muncullah jerawat -___- Jadi ketika ditawari untuk review B.Liv Off With Those Heads dari Cellnique ini, aku senang banget. Berharap produk ini bisa membantuku mendapatkan kulit yang lebih bersih.


B.Liv off with those heads ini hadir dengan kemasan yang simple, botol plastik dengan pump. kemasanya menurutku biasa saja, jadi tidak akan aku bahas banyak di sini ya...

Produk ini berbentuk gel bening, dan terasa dingin. Aku kira, produk ini akan berisi segudang bahan dengan nama-nama yang asing. Tapi aku keliru, ternyata, B.Liv off with those heads ini terbuat dari banyak bahan alami, seperti aloe vera,  ekstrak tea tree, witch hazel, peppermint dan castor oil. Ada sih bahan-bahan lain yang aku sendiri ga paham gunanya apa... Bahan-bahan yang sebut di atas itu adalah bahan-bahan alami yang dikenal ampuh untuk mengendalikan produksi sebum wajah dan melunakkan kulit dan kulit mati. 

Karena itu, cara kerja B.Liv off with those heads ini adalah, dengan melunakkan kulit sehingga kotoran lebih mudah keluar dan mencegah pori-pori tersumbat. 

Oya, karena B.Liv ini mengandung menthol dan peppermint, ketika diaplikasikan jadi terasa dingin gitu. Dan bagi kalian yang memiliki kulit sensitif, mungkin sensasi dingin ini akan lebih terasa seperti hangat. Karena B.Liv ini mengandung cukup banyak bahan-bahan dari tumbuhan, ada baiknya kalian cek apakah kalian memiliki alergi pada bahan-bahan tersebut. Karena, jika kali alergi dengan tumbuhannya maka bisa dipastikan kalian juga alergi dengan ekstraknya.

Sebenarnya, di kemasannya tertulis setelah pemakaian selama 2 minggu akan terlihat hasilnya. Tapi karena berbagai hal, jadi aku share foto perbandingan setelah pemakaian selama 1 minggu saja ya :D

Hasilnya tidak terlalu signifikan sih, tapi ada hasil. Misalnya, tekstur kulit jadi lebih halus, dan white heads pada dahiku berkurang. Jadi aku optimis, setelah pemakaian 2 minggu, kulitku akan lebih bersih. 

Satu hal yang harus diingat, walau sudah menggunakan produk ini, bukan berarti kalian tidak perlu melakukan hal-hal seperti scrubbing wajah lho... Jadi, tetaplah rajin scrub wajah, karena hasilnya pasti lebih maksimal.

+Membersihkan komedo (black heads dan white heads)
+Mudah menyerap
+Terbuat dari bahan-bahan alami
+No paraben
+Tidak menyebabkan iritasi
+hanya butuh sedikit produk untuk sekali pakai, jadi awet.

-Mahal :(

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...